Perpustakaan Umum Daerah Kabupaten Bangkalan,Bangkalan Commercial

DED Perpustakaan Umum Daerah Kabupaten Bangkalan - 2023

Rencana Pembangunan Perpustakaan Umum Daerah Kabupaten Bangkalan. Kami sangat bersyukur diberi kesempatan untuk merencanakan dan Merancang Pembangunan Perpustakaan Umum Daerah Kabupaten Bangkalan.

Merencanakan ruang publik adalah sebuah kesempatan yang belum tentu datang dua kali apalagi di tanah kelahiran sendiri. Pada Prosesnya kami mulai dari Pengumpulan Data, Analisis, Strategi Pencapaian, Ide, Konsep, hingga Pengembangan Rancangan. Kami berusaha melakukan dengan teliti dan berhati-hati, demi tercapainya perencanaan yang baik. Konsep Besar Desain Perpustakaan daerah Kab. Bangkalan ini berangkat dari nilai Alam, Spiritual, Sosial dan Kelokalan.


Semoga cita-cita besar masyarakat ini bisa tercapai. Tidak dapat dipungkiri peran perpustakaan sangat penting dalam memajukan masyarakat, membuka peluang baru dalam pembangunan dan kemajuan daerah. Selain sebagai sumber ilmu pengetahuan, perpustakaan juga berperan sebagai fasilitas untuk mempertemukan kegiatan sosial masyarakat Bangkalan. Dengan menyediakan ruang-ruang pertemuan yang nyaman dan inspiratif, perpustakaan menjadi tempat yang ideal bagi masyarakat Bangkalan untuk berkumpul, berdiskusi, dan berkolaborasi dalam berbagai kegiatan. Berbagai pertemuan komunitas, diskusi buku, lokakarya, dan acara budaya yang akan berlangsung di perpustakaan, menciptakan lingkungan inklusif yang memperkuat hubungan sosial antarwarga dan membangun rasa kebersamaan antar komunitas.
Sebagai pusat pertemuan yang membuka peluang kolaborasi, perpustakaan menjadi panggung bagi berbagai ide dan pandangan, mendorong pertukaran pengetahuan, dan mendukung kemajuan komunitas lokal.